"Bahwa tongkat kerajaan itu tiada akan undur dari pada Yehuda dan pemberi hukumpun tidak dari antara kakinya, sehingga datanglah Silo, maka kepadanyalah segala bangsa akan menurut." ( Kejadian 49:10 )
"Israel" adalah nama lain untuk "Jacob", dalam bahasa Arab "Abdullah", yang berarti "Hamba Allah". Yakub dalam percakapan dengan anak-anaknya mengatakan kepada Yehuda bahwa kenabian akan tetap berasal dari keturunannya selama beberapa generasi generasi. Ini termasuk Nabi Isa (Yesus). Sampai Akhirnya, tongkat kenabian akan beralih ke Silo, dan semua bangsa akan tunduk kepada Shiloh. Shiloh dalam Alkitab mempunyai dua makna, pertama adalah nama tempat dan kedua sebagai pribadi yang berarti Rasulullah (Rassol Allah). Dalam bahasa Ibrani, Shiloh dari Shiluakh berarti "utusan yang sangat penting", atau utusan (Ancient Hebrew Dictionary Hal.21) yang dalam bahasa Arab sama dengan Rasulullah (Utusah Allah).
SILO BUKAN DARI YAHUDI
"Bahwa tongkat kerajaan itu tiada akan undur dari pada Yehuda dan pemberi hukumpun tidak dari antara kakinya, sehingga datanglah Silo, maka kepadanyalah segala bangsa akan menurut." (Kejadian 49:10 )
"Jadi ingatlah," kata Yesus, "semua hak sebagai umat Allah akan dicabut daripadamu dan diberikan kepada suatu bangsa yang akan menjalankan perintah-perintah Allah." ( Mat 21:43) Lihat juga ayat Daniel 2:44
SILO MASIH (TIDAK KELUAR) DARI KETURUNAN IBRAHIM
Lagi firman Allah kepada Abraham: "Dari pihakmu, engkau harus memegang perjanjian-Ku, engkau dan keturunanmu turun-temurun." (Kejadian 17:9)
SILO BERASAL DARI KETURUNAN ISMAIL
Tetapi Aku mengabulkan juga permohonanmu mengenai Ismael. Karena itu dia akan Kuberkati dan Kuberi keturunan yang banyak. Ia akan menjadi leluhur dua belas kepala suku, dan keturunannya akan Kujadikan suatu bangsa yang besar. (Kejadian 17:20)
CIRI PENGIKUT SILO ADALAH MENJALANKAN HUKUM & PERINTAH ALLAH
"Jadi ingatlah," kata Yesus, "semua hak sebagai umat Allah akan dicabut daripadamu dan diberikan kepada suatu bangsa yang akan menjalankan perintah-perintah Allah. ( Matius 21:43)
CIRI-CIRI PENGIKUT SELO ADALAH MEWAJIBKAN SUNAT (BERKHITAN), KARENA SUNAT ADALAH SEBAGAI TANDA PERJANJIAN ALLAH DAN ABRAHAM
Inilah perjanjian-Ku, yang harus kamu pegang, perjanjian antara Aku dan kamu serta keturunanmu, yaitu setiap laki-laki di antara kamu harus disunat; haruslah dikerat kulit khatanmu dan itulah akan menjadi tanda perjanjian antara Aku dan kamu. (Kejadian 7:10-11)
Sifat diatas merupakan sifat yang ada pada kaum Muslimin pengikut Seloh (Rasulullah) Muhammad, walaupun Yahudi dan sebagian Ummat Kristen juga melakukan khitan tapi mereka bukanlah pengikut seloh yang dinubuwatkan dalam Kejadian 49:10, karena seloh bukan bukan dari kalangan Israel.
KERAJAAN SILO AKAN MENGUASAI UMMAT DAN BANGSA-BANGSA LAIN
Maka pada zaman raja-raja itu oleh Allah yang di sorga akan diadakan sebuah kerajaan yang pada selama-lamanya tiada dapat dibinasakan, maka kerajaan itu tiada akan diserahkan kepada salah suatu bangsa yang lain, dan ia itupun akan menghancurkan dan meniadakan segala kerajaan itu, tetapi ia sendiri akan kekal sampai selama-lamanya. (Daniel 2:44)
Dalam sejarah Rasulullah Muhammad dan pengikutnya telah menaklukkan semua bangsa-bangsa besar seperti Persia, dan Romawi dalam waktu yang sangat singkat,
pengikut beliau (ummat Islam) semakin bertambah dari zaman ke zaman.
Mr. Akmel
Referensi :
1. Prophet Mohammad the last Mesenger in the Bible, Kais Al-kalbi.
2. Ancient Hebrew Dictionary, Jeff A Benner.
3. Sabda Web.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "SHILOH (SILO), NABI MUHAMMAD RASUL UNTUK SEMUA BANGSA"
Posting Komentar